Pergeseran Makna Pahlawan di Era Kekinian

  


Perkembangan zaman menjadi sebuah keniscyaan yang membawa ragam perubahan pada berbagai aspek kehidupan manusia. Salah satunya adalah Teknologi. Teknologi menghasilkan media seperti : Televisi, media elektronik, media sosial yang telah membawa manusia pada perubahan paradigma dan cara berpikir. Termasuk diantaranya dalam aspek memahami Pahlawan. Coba kita ingat kembali? Dulu di era 1990-an, pahlawan digambarkan sebagai sosok yang begitu mengagumkan , gagah berani yang berani berkorban jiwa dan raga. Namun, seiring perkembangan zaman, gambaran sosok pahlawan yang idela tersebut telah mengalami bergeseran dan perubahan bentuk. Perubahan tersebut diyakini karena adanya peranan besar media.