Liburan ke Balikpapan tidak akan lengkap tanpa mencicip berbagai makanan yang ada di sana. Kota pelabuhan ini memiliki beberapa kuliner khas yang sayang untuk dilewatkan, terlebih masakan seafoodnya seperti kepiting yang sudah terkenal sampai ke seluruh pelosok negeri. Tentunya kalau punya plan jalan-jalan ke Balikpapan jangan lupa untuk pergi ke Pantai Lamaru, Pantai Kemala, Bukit Bangkirai, wisata mangrove yang pastinya ga kalah menarik dengan kulinernya. Buat yang sudah memesan tiket pesawat terbang ke Balikpapan? Sekarang waktunya mencatat beberapa wisata kuliner yang harus kamu datangi selama berada di sana. Yuk, simak apa saja kuliner yang ada disana !
Pertama, Kepiting Kenari
Siapa yang sanggup menolak pesona kepiting berukuran raksasa dengan capit gemuk-gemuk penuh dengan daging? Hanya di Balikpapan, kepiting kenari yang diolah dengan bumbu istimewa bisa kamu temukan. Lokasi rumah makan Kepiting Kenari terletak di Jl. Marsma R. Iswahyudi No. 4. Mudah saja menemukannya, karena hampir semua orang di Balikpapan tahu lokasi resto seafood yang menyajikan kepiting berdaging lembut ini. Kalau inget Malang-inget Apel, setelah makan di resto ini, inget Balikpapan jadi inget Kepiting terus.