DPMPTSP : Perizinan Beres, Investasi Sukses

sumber : dpmptspbengkuluprov.go.id
Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu atau yang disingkat DPMPTSP Provinsi Bengkulu merupakan instansi yang bertugas membantu gubernur dalam menyelenggarakan pelayanan perizinan maupun nonperizinan. Instansi ini senantiasa berupaya untuk mengimbangi kebutuhan masyarakat sesuai dengan kondisi zaman.  Untuk itu telah dilakukan terobosan-terobosan penting terutama dibidang teknologi informasi. Adapun terobosan dalam bidang teknologi informasi diantaranya berupa pengajuan pengurusan izin secara online yang memberikan kemudahan kepada semua lapisan masyarakat. Yuk, simak ulasannya !

Untuk mengakses perizinan secara online, maka masyarakat dapat mengunjungi laman www.dpmptsp.bengkuluprov.go.id , pada laman tersebut, kita akan disuguhkan dengan beragam menu layanan yang  terkait dengan perizinan maupun nonperizinan. Pada laman tersebut, kita akan mendapati beberapa layanan, salah satunya terkait dengan perizinan penelitian. Bila memang memiliki kesempatan untuk mengurus langsung izin penelitian, kita dapat mendatangi kantor DPMPSTP Provinsi Bengkulu secara langsung. Nantinya, kita akan mendapatkan antrian untuk kemudian menunggu dan mendapatkan pelayanan. Terus terang, penulis pernah beberapa kali mendatangi langsung kantor DPMPTSP untuk mengurus perizinan penelitian. Saat itu niatnya sekalian berangkat ke kantor, jadi mampir ke kantor DPMPTSP yang berada di daerah Padang Harapan, Bengkulu. Nah, pelayanan disini menurut penulis sendiri cukup baik dan cepat. Kita hanya diminta untuk melampirkan beberapa syarat berikut : 
1. Surat Pengantar (Asli)
2. Fotokopi KTP sebanyak 1 Lembar
3. ACC Proposal/Smeinar
4. Proposal Asli yang dijilid
5. Map Kertas

Petugaspun mencatat di layar komputer serta memberikan semacam nota yang  kemudian dapat dipergunakan untuk mengambil surat penelitian yang sudah selesai. Kalau dihitung, waktu yang dibutuhkan pada proses layanan tidak sampai 15 menit. Petugaspun menyampaikan bahwa bila surat sudah selesai, kita akan dihubungi melalui telpon. Waktu tunggu hingga surat keluar adalah sekitar 2 hari. Petugas yang bekerjapun memberikan keterangan secara jelas dan ramah. Nah, bagiku keramahan menduduki aspek yang penting bagi para pengguna. Hal ini tentu saya akan memberikan kenyamanan bagi para pengguna ketika mengurus hal yang bersifat administratif. DPMPTSP pun menerima masukan, saran dan kritik yang sifatnya membangun. Hal ini dibuktikan dengan survei yang dilakukan kepada para pengguna layanan pasca penerimaan surat perizinan telah keluar.
sumber : cnbcindonesia.com
Disamping itu juga, DPMPTSP pun memberikan layanan terkait dengan perizinan untuk investasi. Perlu diketahui bahwa Provinsi Bengkulu rupanya memiliki peluang investasi yang menjanjikan. Misalnya pada sektor pertanian, misalnya : investasi pada buah mencapai 30 %, Sayuran sebesar 29 %, Susu segar 15 %, Olahan roti sebesar 9 % dan tanaman obat sebesar 7 %. Rencana pengembangan Proyek Investasi, salah satunya pada sub sektor pertanian tanaman Pangan dan hortikultura hingga nantinya dapat memproduksi secara komersial beras dan jagung pipilan beserta produk olahannya. 

sumber : investasi.online

sumber : infosawit.com
Sedangkan prospek Unggulan Bidang Perkebunan membutuhkan investasi diantaranya pendirian pabrik karet yang dapat digunakan untuk mengolah karet menjadi Ribbed Smoked Sheet (RSS). Sebagaimana diketahui bersama bahwa Kabupaten Bengkulu Utara memiliki luas lahan Perkebunan karet seluas 21.346,20 Ha. Kemudian pendirian minyak goreng, pendirian pabrik sabun dan lain sebagainya. 

sumber : eljohnnews.com
Yang tak kalah menarik lainnya adalah Provinsi Bengkulu telah mencanangkan "Wonderful Bengkulu 2020". Bengkulu sendiri memiliki beragam pesona alam, flora dan fauna yang eksotik dan indah. Habitat Bunga Raffesia Arnoldi sebagai puspa langka telah menjadi ikon Provinsi Bengkulu. Tak hanya itu, wisata yang ditawarkanpun beragam, diantaranya : wisata religi, wisata alam, wisata sejarah, wisata seni budaya, wisata kuliner dan lain sebagainya. Sehingga beragam upaya telah dilakukan seperti :
  • Pembangunan infrastruktur, mulai dari hotel, akses jalan dan lain sebagainya ;
  • Penyelenggaraan berbagai event di lokasi wisata. Sejak januari hingga desember, Pemerintah Provinsi Bengkulu telah menagendakan berbagai kegiatan yang dikemas dalam "Calender Of Event"
  • Ketersediaan lahan untuk lokasi investasi;
  • Penyediaan fasilitas umum (toliet, lahan parkir, lokasi sentra kuliner);
  • Fasilitas pendukung (listrik, air jaringan, telekomunikasi);
  • Pengembangan sarana dan prasarana objek wisata;
  • Penataan sentra kuliner, hotel, sarana hiburan dan transportasi;
  • Pengembangan Produk dan ekonomi kreatif;
  • Pengembangan destinasi wisata Unggulan
Mengusung semboyan "Perizinan Beres, Investasi Sukes", DPMPTSP menjadi salah satu instansi yang senantiasa hadir untuk memberikan pelayanan perizinan dan investasi dari seluruh lapisan masyarakat. Semoga ke depan terus berbenah untuk dapat memberikan pelayanan terbaik kepada seluruh masyarakat. 



Address :

Jalan Batang Hari No 108, Padang Harapan, Ratu Agung, Kota Bengkuly 38223, Indonesia
IG         : dpmptspbengkulu
Twitter  :  DPMPTSP PROV BENGKULU
Telp      : + 62 736 22044
Email    : [email protected]
Laman   : www.dpmptsp.bengkuluprov.go.id

Tidak ada komentar

Terimakasih banyak telah berkunjung ke Blog Saya
Semoga silaturahmi senantiasa terjalin (^_^)